Jumat, 25 Januari 2013

Cara Menggunakan Aplikasi Penghemat Baterai Android Timeriffic

Ingin android kalian awet baterainya?, nah kali ini saya akan memberikan trik buat kalian semua yang merasa menggunakan android smartphone. Pastinya kalian semua tau lah kalo android penggunaan pada baterainya sangatlah boros, sesering mungkin kita mengecas baterai kita agar ponsel android kita bisa digunakan kembali, gak mau kan kalo repot-repot siapkan charger buat hp android kalian, yuk kalian ikuti trik saya yang satu ini buat kalian semua.












Yang pertama kali kalian lakukan ialah, kalian download aplikasinya, nama aplikasi ini adalah Timeriffic, saya tidak memberikan link untuk mendownloadnya, karena kalian bisa mendapatkan aplikasi ini pada Google Play Store langsung dari perangkat android kalian.

Cara menggunakan aplikasi Timeriffic:
  • Jalankan Timeriffic, sehingga kalian akan masuk pada profil pengaturan yang terdiri dari: Weekdaze, Party Time, Sleeping-in, sebelum pada langkah selanjutnya saya akan menjelaskan dulu fungsi dari ke-3 profil tadi. 
  • Weekdaze: Adalah profil setting pada saat hari kerja. Disini terdapat tiga pilihan waktu yakni ketika di pagi hingga siang hari, saat rehat serta selepas rehat.
  • Party time: Adalah profil setting yang aktif saat kalian sedang menghabiskan waktu untuk berpesta di akhir pekan. Ada 2 pilihan waktu masing-masing pagi hari dan malam hari.
  • Sleeping-in: Adalah profil untuk penerapan setting ponsel saat anda sedang beristirahat dimalam hari. Kalian  dapat menentukan setting ketika kalian beristirahat di hari biasa dan juaga ketika libur akhir pekan.
 
 
 Langkah selanjutnya setelah kalian memilih salah satu profil yang tadi diatas saya jelaskan, kalian akan disuguhi item setting seperti gambar disamping ini

Item-item tersebut diantaranya adalah :
  • Ringer ; Kalian dapat memilih untuk tetap mengaktifkan nada dering atau sebaliknya. Nada dering tersebut diantaranya ialah nada notification, panggilan masuk, alarm dsb.
  • Vibrate : Kalian dapat memilih untuk mengaktifkan atau sebaliknya, sesuai dengan keinginan kalian saja
  • Ring volume : Sesuai dengan namanya kalian dapat menggunakan menu ini untuk mengatur besaran volume nada dering dari ponsel android kalian.
  • Notification : Menu ini hanya berlaku untuk versi pro atau premium, digunakan untuk mengatur volume nada dering notification ponsel kalian. ( Untuk versi yang pro atau premium tunggu pada kesempatan berikutnya, tenang saja saya akan menyediakannya ).
  • Media volume : Gunakan item ini untuk mengatuir besaran volume saat memutar hiburan audio ( MP3 ) atau Video.
  • Alarm volume : Kalian dapat mengatur tingkat volume alarm yang mencakup pula jam alarm pengingat acara, misalkan: Hari ulang tahun, hari jadi,dll.
  • System volume : Kalian dapat mengatur level suara yang keluar saat kalian menghidupkan ponsel android kalian dan sebaliknya.
  • Voice call : Atur volume level suara panggilan masuk kalian.
  • Wifi : Kalian dapat memilih untuk mengaktifkan atau menon-aktifkan wifi kalian.
  • Brigthness : Ubah tingkat kecerahan layar pada ponsel android kalian.
  • Airplane mode : Mode ini hanya digunakan jika kalian ingin menon-aktifkan jaringan pada ponsel android kalian, otomatis kalian tidak bisa menggunakan fungsi HH kalian misalkan: memelpon, browsing.
Dan yang terakhir akan saya berikan cara bagaimana kalian menyimpan/me-save settingan kalian tadi 
 
  • Untuk menyimpan setting masing-masing item silakan tekan accept pada masing-masing item bersangkutan. Ponsel kalian akan menjalankan semua instruksi dalam item setting tersebut secara otomatis sesuai dengan waktu yang telah kalian atur sebelumnya.
 
Nah bagaimana trik yang saya berikan buat kalian semua? sudah cukup jelas? jika kalian belum jelas kalian bisa bertanya pada kolom "komentar" jika saya bisa membantu akan saya bantu. Semoga bermanfaat buat kalian semua para pengguna Android. 

 

0 komentar:

Posting Komentar



martinluther21maret.blogspot.com

Followers

Berbagi ILMU ( My FanPage )

Follow Me In Twitter

Follow My Twitter @KiryuKazuma21

Back Link

Url Blog:
( eg. http://vikrymadz.blogspot.com )